Penyakit Akar Pada Teh

Tanaman teh yang terserang kanker belah / Armellaria fuscipes - sumbe r: vegetableipmasia.org
Tanaman teh yang terserang kanker belah / Armellaria fuscipes – sumber: vegetableipmasia.org

Penyakit akar yang penting pada tanaman teh yaitu:

  • Penyakit akar merah anggur (Ganoderma pseudoferreum / Ganoderma philippii );
  • Penyakit akar merah bata (Proria hypolateritia);
  • Penyakit akar hitam (Rosellinia arcuata dan R. bunodes);
  • Penyakit leher akar (Ustulina maxima);
  • Penyakit kanker belah (Armellaria fuscipes).

Kelima penyakit ini menular melalui kontak akar sakit dengan akar sehat atau melalui benang jamur yang menjalar bebas dalam tanah atau pada sampah-sampah diatas permukaan tanah (jamur kanker belah). Gejala pada tanaman terserang adalah daun menguning, layu, gugur dan akhirnya tanaman mati. Untuk mengetahui penyebabnya, harus melalui pemeriksaan akar. Batang tanaman teh terbelah dari bagian bawah ke atas, kayu menjadi busuk kering dan lunak sehingga mudah hancur (penyakit kanker belah). Unsur yang mempengaruhi penyebaran penyakit adalah ketinggian tempat, jenis/kondisi tanah dan jenis pohon pelindung.

Pengendalian :

  • Pengendalian dilakukan dengan penanaman pohon pelindung yang tahan terhadap jamur patogen, membongkar tanaman teh yang terserang, menjaga kebersihan kebun
  • Pengendalian secara hayati dengan pemberian MOSA GLIO yang Trichoderma sp dan Gliocladium sp. 1 sachet (100 gram) dilarutkan dalam 50 sd 100 liter air, kemudian dikocorkan pada lubang bekas tanaman yang dibongkar dan tanaman disekitarnya. Untuk perawatan diberikan larutan tersebut sebaiknya 3 bulan sekali. 1 larutan cukup untuk mengocor 50 sd 100 batang tanaman teh.
  • Pemberian pupuk kandang pada tanaman sebaiknya diberi campuran MOSA GLIO terlebih dahulu sebelum ditaburkan ke lahan.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *