Agrokompleks Kita

Penyakit Darah Pada Pisang

Ciri-ciri bonggol pisang terkena penyakit layu bakteri atau penyakit darah

Ciri-ciri bonggol pisang terkena penyakit layu bakteri atau penyakit darah

Penyakit darah disebut juga penyaki Moko Desease atau Layu bakteri

Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Ralstonia (Pseudomonas) solanacearum pv. Celebensis

Gejala :

Bakteri menyerang pembuluh batang melalui akar dan mengeluarkan zat beracun hingga pembuluh tersebut mengeluarkan cairan berwarna merah seperti kecap/darah. Apabila pada batang terdapat luka, maka cairan merah akan keluar melalui luka tersebut. Adakalanya cairan keluar bersamaan dengan keluarnya jantung pisang.

Gejala pada tajuk, baru tampak setelah timbulnya tandan buah. Mula-mula satu daun muda berubah warna, dari ibu tulang daun keluar garis coklat kekuningan ke tepi daun. Dalam jangka satu minggu semua daun menguning dan menjadi coklat. Penularan atau infeksi dapat terjadi melalui pelukaan mekanis dan penularan melalui serangga.

penyakit layu bakteri pada pisang yang menyebabkan gejala busuk pada buah pisang

Gejala pada buah akan nampak seperti foto diatas, gejalanya agak lambat. Umumnya buah hampir menyelesaikan proses pemasakan, kemudian tampak seperti dipanggang berwarna kuning coklat, layu dan busuk. Buah yang terserang isinya terlarut sedikit demi sedikit dan berisi cairan seperti lendir berwarna merah kecoklatan yang mengandung sangat banyak bakteri.

Masuknya bibit penyakit terjadi apabila bakteri penyebab penyakit tersebut masuk ke dalam pembuluh tanaman yang mengalami pelukaan, atau melalui penularan oleh serangga atau alat alat pertanian. Sedangkan masuknya melalui melalui batang jarang terjadi. Bakteri dapat bertahan dalam tanah dan mempertahankan virulensinya selama ± setahun. Penyakit dapat menular melalui parang yang digunakan waktu menebang pisang, membersihkan batang atau memotong bunga jantan/anakan pisang. Penularan dapat terjadi juga karena pemakaian tunas dari rumpun yang sakit sebagai bibit.
Penyakit juga dapat menular melalui udara dan menginfeksi buah-buah yang dapat dilakukan oleh serangga. Bakteri yang terbawa ke kepala putik pada saat pembuahan dapat mencapai buah melalui saluran tangkai putik.

Pengendalian :
Cara kultur teknis & mekanis;

Cara biologi hayati

Exit mobile version